Posts

Showing posts from January, 2017

Laguna

Image
Judul: Laguna Penulis: Iwok Abqary Penerbit: Gramedia Pustaka Utama Tebal: 232 halaman ISBN: 978 602 03 0053 5 Neta adalah manajer divisi marketing Blue Lagoon, sebuah resort di Pulau Bintan, sekaligus putri pemilik resort. Selain untuk bekerja, ia datang dari Jakarta ke Pulau Bintan untuk lari dari seorang lelaki di masa lalu yang meninggalkan luka di hatinya. Satu hari, Neta datang terlambat ke kantor dan didamprat general manager baru. Mm, padahal hal itu sudah biasa sih dilakukan Neta. Selain karena ia putri pemilik resort, juga karena divisi marketing kadang jam kerjanya tidak tentu.

Tentang Kamu

Image
Judul: Tentang Kamu Penulis: Tere Liye Penerbit: Republika Tebal: vi + 524 halaman ISBN: 978 6020 822341 Harga: Rp 79,000 Zaman Zulkarnaen, pemuda asal Indonesia itu kini bekerja di firma hukum Thomson & Co. setelah menyelesaikan pendidikan di London. Firma hukum tersebut tidak terlalu terkenal dan megah dibanding firma lainnya. Namun, firma tersebut memiliki reputasi baik dan sudah banyak menyelesaikan kasus hukum sejak tahun 1900an, terutama kasus warisan. Para pengacara di firma tersebut dikenal sebagai 'ksatria', dalam arti menjunjung kejujuran dan kemanusiaan. Betapa terkejutnya Zaman ketika satu saat ia mendapat tugas untuk menangani kasus warisan seorang perempuan asal Indonesia bernama Sri Ningsih. Wanita tersebut sudah wafat dan meninggalkan harta warisan yang nilainya sangat besar dan bisa menyaingin kekayaan Ratu Inggris, namun tak ditemukan surat wasiat yang menyatakan kepada siapa harta warisan tersebut harus diberikan.

Pulang

Image
Judul: Pulang Penulis: Tere Liye Penerbit: Republika Tebal: iv + 400 halaman ISBN: 978 6020 822129 Harga: Rp 69,000 Si babi hutan. Itulah julukan yang tersemat pada Bujang setelah ia berhasil menaklukan babi hutan di rimba Sumatra pada usia 15 tahun. Bujang merupakan anak angkat Tauke Muda, seorang penguasa shadow economy dari Keluarga Tong di ibukota yang memiliki banyak tukang pukul dan berbagai bisnis pencucian uang. Tidak seperti tukang pukul lain, Tauke Muda memperlakukan Bujang dengan istimewa. Hal itu dikarenakan Samad, ayah bujang, merupakan orang kepercayaan Tauke Muda yang sudah pernah menyelamatkan keluarga Tauke dari sebuah tragedi yang menewaskan sebagian besar keluarga Tauke. Selain itu Bujang memiliki kemampuan beladiri yang diwariskan dari Samad dan otak yang pintar warisan Midah, mamaknya (baca: ibunya). Karena itu Tauke menyekolahkan Bujang tinggi-tinggi untuk masa depan Keluarga Tong yang lebih baik. Bujang juga mendapat pelatihan beladiri dari gu